Haluan Padang - Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Arteria Dahlan kembali menjadi sorotan publik. Anggota legislative asal Jawa Timur yang berdarah Minang ini sering membuat heboh masyarakat. Baru-baru ini tersebar foto dirinya bersama orang yang mirip dengan Samsul Tarigan, yang merupakan buronan Polda Sumatera Utara.
Samsul Tarigan merupakan buronan Polda Sumatera Utara sejak tahun 2019. Ia tersandung kasus indakan pidana menguasai lahan perkebunan milik PTPN II Kebun Sei Semayang, Deliserdang, Sumatera Utara.
Baca Juga: Rekomendasi DPD Jabar untuk Pecat Arteria Dahlan Ditolak DPP PDIP
Dalam surat keterangan DPO, Samsul tarigan diminta ditangkap atau diserahkan kepada Unit 4 Subdit IV Ditreskrimsus Polda Sumut. Namun, hingga kini ia belum juga tertangkap dan masih berstatus DPO oleh polisi.
Dalam foto itu, Arteria terlihat memakai kaos berkerah warna putih. Sedangkan orang yang diduga Samsul Tarigan menggunakan kaos berwarna gelap. Belum diketahui secara pasti kapan dan di mana foto itu diambil.
Namun, diduga foto itu diambil saat Arteria melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Sumut, pada April 2022. Di mana ketika itu, Arteria juga disebut-sebut berkunjung ke kediaman Samsul Tarigan, di Kabupaten Langkat, Sirkuit Sky Garden, Jalan Sungai Musi, Kecamatan Sei Bingai, Langkat.
Beredarnya foto Arteria Dahlan dengan orang yang mirip dengan Samsul Tarigan pun mengundang komentar para netizen. Beberapa mereka mempertanyakan agenda pertemuan Arteria dengan orang yang mirip Samsul tersebut.
"Ada apa dengan Arteria dan Samsul ? Apa ada?," sindir @DheRegar di platform media sosial Facebook, seperti dikutip Selasa (5/4/2022).
"Udah selesai kasusnya ya pak. Semua beres ditangan penguasa," ketus @Sitepu2007.
Baca Juga: Arteria Dahlan Buka Suara Soal Ucapan Bahasa Sunda
Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Hadi Wahyudi ketika dikonfirmasi awak media via WhatsApp membenarkan bahwa status Samsul Tarigan masih DPO.
"Iya, statusnya DPO," balas Hadi yang dikutip dari Sindonews.com
Terkait kebenaran foto tersebut, belum ada pernyataan resmi dari Arteria Dahlan. Lantara beberapa wartawan yang berusaha mengkonfirmasi belum bisa menghubungi beliau. (*)
Artikel Terkait
Arteria Dahlan Maafkan Perempuan Muda yang Maki Ibunya di Bandara, Tapi Proses Hukum Tetap Lanjut
Panglima TNI Turunkan POM Selidiki Kasus Anak Jenderal Bintang 3 yang Maki Ibu Arteria Dahlan
Arteria Dahlan Mendadak Dikecam Masyarakat Sunda, Ini Penyebabnya
Ridwan Kamil Minta Arteria Dahlan Segera Minta Maaf Ke Orang Sunda
Paguyuban Asep Sedunia Nilai Ucapan Arteria Dahlan Melukai Orang Sunda
Setelah Bikin Heboh, Arteria Dahlan Klarifikasi Pernyataannya Tentang Bahasa Sunda