Buntut Panjang Pernyataan Soal Bahasa Sunda, PDIP Jawa Barat Terbitkan Rekomendasi Arteria Dahlan Dipecat

- Jumat, 21 Januari 2022 | 10:52 WIB
Anggota DPR RI Komisi III, Arteria Dahlan minta maaf kepada masyarakat Sunda.
Anggota DPR RI Komisi III, Arteria Dahlan minta maaf kepada masyarakat Sunda.

HALUAN PADANG- DPD PDI Perjuangan (PDIP) Jawa Barat meminta kepada DPP PDIP agar memecat Arteria Dahlan sebagai kader PDIP buntut dari pernyataannya yang mempermasalahkan Bahasa Sunda.

Dilansir dari CNN Indonesia, Ketua DPD PDIP Jawa Baratm Ono Surono mengatakan permintaan tersebut dilayangkan ke DPP PDIP melalui surat permohonan pemberian sanksi.

DPD PDIP Jawa Barat meminta DPP memberi sanksi terberat kepada Arteria.

"Ada beberapa sanksi yaitu teguran, peringatan, sampai pemecatan," katanya, Kamis (20/1).

Meski pemecatan merupakan keputusan DPP, permintaan pemecatan itu dilakukan sebagai peringatan keras bagi Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PDIP tersebut.

Menurut Ono, hal yang dilakukan Arteria Dahlan sangat tidak pantas diucapkan oleh seorang kader PDIP.

Baca Juga: Sopir Kecelakaan Maut di Balikpapan Sudah Diamankan Pihak Kepolisian

PDOP Jawa Barat merasa keberatan dengan pernyataan Arteria itu.

Ia menyampaikan, ideologi Pancasila bagi PDI Perjuangan bukan hanya dalam tekstual, tapi diwajibkan untuk membumikan Pancasila.

Salah satunya, kata dia, harus mengagungkan seluruh suku, budaya, agama, dan ras yang ada di Indonesia.

"Karena itu merupakan sebuah perwujudan bagaimana Pancasila itu bisa dijalankan dengan sebaik-baiknya, dengan Pancasila yang intisarinya gotong royong," kata dia.

Baca Juga: Atasi Persoalan Sampah, Pemko Padang Terima Dukungan dari UBH dan CCF Norwegia

Adapun Arteria Dahlan sebelumnya telah menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Jawa Barat terkait pernyataannya saat Raker Komisi III DPR dengan Kejaksaan Agung beberapa hari lalu.

"Saya dengan sungguh-sungguh menyatakan permohonan maaf kepada masyarakat Jawa Barat, khususnya masyarakat Sunda atas pernyataan saya beberapa waktu lalu," kata Arteria usai memberikan klarifikasi kepada DPP PDIP, di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta, Kamis.

Klarifikasi dan permintaan maaf Arteria disampaikan saat diterima Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, dan Ketua DPP PDI Perjuangan Komarudin Watubun.

Halaman:

Editor: Nuraini

Sumber: CNN Indonesia

Tags

Terkini

X