HALUAN PADANG - Waspadai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat dapat disertai petir/kilat dan angin kencang pada sore hari di wilayah Pasaman Barat, Pasaman, Lima Puluh Kota, Payakumbuh, Agam, Bukit Tinggi, Padang Panjang, Tanah Datar, Padang Pariaman, Pariaman, Padang, Pesisir Selatan, Kab. Solok, dan Solok Selatan.
Kemudian, kondisi serupa diperkirakan
terjadi pada malam hari di wilayah Sijunjung dan Dharmasraya.
Peringatan dini tersebut berdasarkan prakiraan cuaca Minggu (16/1) pagi hingga Senin (17/1) di situs resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), bmkg.go.id.
Pada pagi hari, cuaca di sebagian besar wilayah Sumbar diperkirakan berawan.
Baca Juga: BMKG peringatkan Potensi Gempa Megathrust 8,7 di Selat Sunda, Masyarakat Harus Siap
Khusus di wilayah Bukittingi, diperkirakan akan berkabut.
Pada siang hari, diperkirakan hujan ringan di Padang; Painan, Pesisir Selatan; Pariaman; Parit Malintang, Padang Pariaman; Simpang Empat, Pasaman Barat; dan Tuapejat, Kepulauan Mentawai.
Cuaca di wilayah Sumbar lainnya pada siang hari diperkirakan didominasi berawan.
Lalu pada malam hari, diperkirakan hujan lebat di Muaro Sijunjung, Sijunjung dan Pulau Punjung, Dharmasraya.
Baca Juga: Update Gempa Banten, BMKG Catat Terjadi 32 Kali Gempa Susulan Pasca Sejak 14 Januari 2022