HALUAN PADANG - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) secara paralel juga akan mempersiapkan penanganan pascabencana bagi warga yang terdampak erupsi Gunung Semeru yang terjadi pada Sabtu (4/12) sore WIB.
BNPB akan memberikan dana tunggu kepada warga yang rumahnya mengalami kerusakan sedang hingga berat akibat tertimbun abu vulkanik dari erupsi Gunung Semeru.
Hal tersebut disampaikan Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto, dalam rapat koordinasi tanggap sarurat bencana erupsi Gunung Semeru, di Kantor Kecamatan Pasirian, Minggu (5/12/2021).
Baca Juga: Erupsi Semeru, Jokowi Perintahkan Anak Buahnya Segera Lakukan Langkah Darurat
"Kami akan membangun kembali rumah warga yang rusak. Selagi menunggu dibangun, kami akan berikan dana tunggu kepada mereka yang terdampak untuk menyewa rumah sementara selama 6 bulan," jelas Suharyanto.
Suharyanto berharap, selama enam bulan tersebut, rumah warga yang terdampak sudah dapat terbangun kembali di lokasi yang lebih aman.
Saat ini, rencana pembangunan menunggu perizinan untuk penggunaan lahan dari pemerintah daerah.
Baca Juga: Pertamina Pastikan Pasokan BBM Aman Pasca Erupsi Gunung Semeru
"BNPB bersama-sama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Dinas PUPR akan terus mengawal perizinan tersebut," tambahnya.
Sementara itu, Deputi Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB, Jarwansah, menjelaskan, setiap KK yang rumahnya mengalami kerusakan dan tidak dapat ditinggali kembali, akan mendapatkan sebesar Rp500 ribu setiap bulannya selama kurun waktu 6 bulan.
Hngga saat ini BNPB, BPBD, dan instansi terkait masih melakukan asesmen dan pendataan cepat kerusakan rumah yang timbul akibat kejadian bencana erupsi Gunung Semeru.(*)
Artikel Terkait
Gunung Semeru Meletus, Masyarakat Berhamburan Hindari Erupsi
Gunung Semeru Erupsi, Begini Kronologis Gugurnya Awan Panas Hingga Angin Bau Belerang
Langit Lumajang Sore Berubah Gelap Tertutup Letusan Gunung Semeru
Gunung Semeru Erupsi, Korban Belum Dipastikan
Guguran Lava Semeru Terpantau Sehari Sebelum Meletus Dahsyat
Sebelum Erupsi Besar, Ternyata Gunung Semeru Sudah Alami 54 Kali Letusan
Erupsi Besar! Ternyata di Sumbar Juga Ada Dua Gunung yang Berstatus Sama dengan Semeru
Detik-Detik Mencekam Erupsi Gunung Semeru yang Bikin Langit di Lumajang Mendadak Gelap
Jembatan Penghubung Lumajang - Malang Putus Akibat Terjangan Banjir Lahar Semeru
Video Langit Lumajang Mendadak Gelap Usai Gunung Semeru Meletus, Jam 4 Sore Seperti Malam
Selain Semeru, Berikut Ini 13 Gunung Berapi Aktif di Indonesia yang Berstatus Waspada dan Siaga
Update Korban Bencana Erupsi Semeru: Satu Orang Meninggal, Puluhan Orang Luka, Ratusan Lainnya Mengungsi
Update Bencana Erupsi Semeru: Jumlah Korban Meninggal Dunia Bertambah Jadi 13 Orang
[UPDATE] Korban Gunung Semeru Hingga Minggu Malam, 14 Orang Meninggal Dunia
Pertamina Pastikan Pasokan BBM Aman Pasca Erupsi Gunung Semeru
Erupsi Semeru, Jokowi Perintahkan Anak Buahnya Segera Lakukan Langkah Darurat