Hasil Pertandingan Mallorca vs Real Madrid, Los Blancos Semakin Nyaman di Puncak Klasemen Usai Menang 3-0

- Selasa, 15 Maret 2022 | 12:03 WIB
 (Ist)
(Ist)

HALUAN PADANG - Real Madrid semakin kokoh di puncak klasemen sementara usai menang 3-0 atas Mallorca, pada pekan ke-28 Liga Spanyol.

Laga antara Mallorca vs Real Madrid berlangsung di Estadi Visit Mallorca, Selasa, 15 Maret 2022, dini hari WIB.

Di awal babak pertama, kedua tim bergantian memberikan tekanan, mulai dari tembakan Benzema pada menit ke-16 yang nyaris berbuah gol.

Baca Juga: Viral, Pria Ini Minta Menteri Agama hapus 300 Ayat Al-Qur'an

Usai Benzema, Ferland Mendy juga turut mengancam tak lama berselang, namun sepakan jarak jauhnya masih bisa di halau kiper Mallorca.

Giliran Mallorca, Brian Olivan melepaskan tembakan jarak jauh di menit ke-27, namun bola berhasil diamankan Thibaut Courtois.

Pada menit ke-35, Mallorca hampir saja mencatatkan skor lewat tendangan Pablo Maffeo di dalam kotak penalti, namun bola mengenai tiang gawang.

Skor 0-0 pun menutup babak pertama.

Baca Juga: Hendri Septa Apresiasi Festival Qasidah Rebana Sumarak Manyambuik Ramadan 1443 H di Masjid Agung Nurul Iman

Di babak kedua, Madrid akhirnya mampu membuka keunggulan lewat tendangan jarak dekat Vinicius Junior pada menit ke-55, skor berubah menjadi 1-0.

Memasuki menit ke-58, Mallorca mendapat tendangan bebas usai Casemiro dinyatakan handball oleh wasit.

Namun Daniel Rodriguez yang dipercaya jadi eksekutor gagal mencetak gol karena bola yang ia tendang melambung di atas gawang.

Baca Juga: Kapolri Instruksikan Kapolda Pastikan Minyak Goreng Tersedia di Pasar Tradisional dan Modern

Madrid malah sukses memperlebar jarak setelah Mallorca dihukum penalti di menit ke-75. Benzema yang maju sebagai eksekutor sukses membobol gawang Mallorca, skor menjadi 2-0.

Mallorca semakin tertinggal di menit ke-82. Lewat sepak pojok, Toni Kroos memberi umpan datar kepada Marcelo yang kemudian melepaskan crossing ke kotak penalti.

Halaman:

Editor: Tio Furqan

Tags

Terkini

UEFA Nations League, Belgia Lumat Polandia 6-1

Kamis, 9 Juni 2022 | 10:26 WIB
X